Tenda Geodhesic Dome Akomodasi unik untuk arena Glamping

Ulasan Geodhesic Dome

Tenda Geodhesic Dome sekarang popular dan banyak digunakan sebagai akomodasi glamping. Tampilannya yang memiliki kesan modern membuat elok dipandang mata. Struktur dari tenda jenis ini membentuk bulatan setengah bola yang tersusun dari potongan-potongan pipa kecil yang terhubung satu sama lain dengan menggunakan baut pengikat. Atap penutup dome atau kubah ini bisa menggunakan beberapa jenis bahan antara lain HDPE, PVC Membrane, Mika Transparant, GRC Tahan Air, Atau Kaca. Penutup atap struktur kubah dome ini bisa menyesuaikan kebutuhan anda.

Bahan rangka struktur ini bisa menggunakan pipa baja, pipa pvc, atau dowel kayu. Tentu saja jika anda menginginkan struktur dome atau kubah yang kuat, pipa baja menjadi pilihan utama. Susunan pipa yang membentuk struktur Geodhesic dome jika kita perhatikan terdapat dua bentuk geometri yang bergantian saling mengisi. Ya dua bentuk segilima dan segienam menjadi komponen penyusun utama dalam struktur dome ini.

 

Kelebihan dan Kekurangan Geodhesic Dome

Keunggulan utama dari struktur dome ini adalah bentuknya yang bulat sehingga telah terbukti aman saat terkena tempaan angin yang kencang. Bentuknya yang estetis terlihat seperti bola kristal jika kita ambil menggunakan pencitraan udara. Struktur dome ini juga memiliki ketahanan yang bagus terhadap guncangan gempa bumi.

Meskipun memiliki banyak kelebihan tetap saja struktur ini memiliki beberapa kekurangan. Karena bentuknya yang membentuk setengah bola, efektifitas luas ruang menjadi lebih sempat efek dari tidak samanya antara luas bagian bawah ( footprint ) dengan bagian diatasnya. Akibatnya agak sulit melakukan penyekatan tata ruang di dalamnya. Memerlukan jasa desainer interior yang cukup handal untuk menata interior dalam dome ini, untuk membuat ruang yang indah dan terkesan luas.

Penggunaan Geodhesic Dome

Sebetulnya kubah geodhesic ini tidak mutlak untuk menjadi sarana akomodasi glamping. Fungsinya bisa saja untuk Greenhouse yang berisi aneka ragam tanaman, Untuk Atap sebuah event atau acara terutama jika ukuran struktur kubahnya memiliki dimensi besar. Bahkan sekarang banyak restoran-restoran yang menggunakan kubah geodhesic ini sebagai gazebo privat untuk area tempat makan.

Akomodasi Glamping dengan Tenda Geodhesic Dome

Geodhesic Dome sebagai Greenhouse

Tenda Geodhesic Dome untuk Event Pameran

Tenda Geodhesic Dome untuk Gazebo Restoran

Ukuran dari Tenda Geodhesic Dome ini bergam dari yang terkecil dengan ukuran garis Tengah empat meter hingga yang cukup besar ukuran garis Tengah 15meter. Untuk Akomodasi Glamping kebanyakan menggunakan ukuran diameter empat meter jika tidak menyertakan kamar mandi dalam dan maksimal ukuran diameter delapan meter untuk kamar mandi dalam.

Untuk ukuran sendiri CV. Marzuqi Teknik Utama bisa mengikuti kemauan anda, untuk ukuran ukuran yang tidak standar bisa kita buat. Jadi jangan ragu dan khawatir, jika anda berminat untuk membuat struktur kubah geodhesic untuk properti anda kami siap membantu anda. Kami bisa melayani konsultasi gratis bersyarat untuk pembuatan geodhesic dome anda.

Sumber-sumber penulisan artikel :

CLIENT GEODHESIC DOME KAMI

0
0

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WA Kami